Situs ini memiliki dukungan terbatas untuk browser Anda. Sebaiknya beralih ke Edge, Chrome, Safari, atau Firefox.

Gunakan kode FREESHIP untuk pesanan di atas IDR 90.000

Hai Nona! Unduh aplikasi pelacak menstruasi kami untuk iOS & Android untuk memahami lebih baik tentang siklus menstruasi kamu.

Kandungan yang Harus Dihindari dalam Sabun Kewanitaan

Kandungan Yang Harus Dihindari Dalam Sabun Kewanitaan

Umumnya, untuk memperoleh vagina yang wangi, mayoritas dari kita akan memakai sabun pembersih kewanitaan. Namun ingat ya, walaupun sabun pembersih ini dapat membuat area vagina lebih harum dan bersih, akan tetapi tidak semua merek sabun kewanitaan baik dan cocok untuk kesehatan vagina loh.

Beberapa pakar merekomendasikan untuk tidak melakukan “douching” karena vagina yang sehat  secara alami akan membersihkan sendiri. Dokter ahli kebidanan dan kandungan Stacy Henigsman, menjelaskan bahwa vulva, alias area di luar vagina kamu (yang mencakup klitoris dan labia) tidak mempunyai mekanisme pembersihan sendiri. Karenanya, kamu bisa bersihkan tempat tersebut terutama sesudah berhubungan intim. 

Baca lebih banyak tentang Apa Itu Douching?

Mungkin beberapa orang berkeinginan memakai produk area kewanitaan bila sedang menstruasi. Eits, tentu jangan sembarangan dalam memilih produk kewanitaan. Sebelum membelinya kamu harus benar-benar memastikan bahwa produk tersebut merupakan produk yang aman dan tidak mengakibatkan iritasi. Karena jika kamu tidak berhati-hati dalam memilih produk kewanitaan, justru hal itu akan berdampak buruk pada kesehatan organ kewanitaan kamu.

Namun bila kamu ragu-ragu dalam menggunakan produk kewanitaan, langkah amannya adalah dengan membersihkannya dengan menggunakan air hangat.

Perhatikan Kandungan Ini Sebelum Membeli Sabun Kewanitaan

Ada banyak hal yang perlu kamu perhatikan ketika hendak membeli sabun pembersih kewanitaan. Apa sajakah? Simak penjelasan berikut ini.

  •  Aroma Harum yang Sangat Menyengat
    Mempunyai organ intim dengan wewangian yang fresh dan harum memang sangat didambakan oleh mayoritas wanita. Mereka berpikiran jika dapat memperoleh hal itu dari sabun kewanitaan yang mereka gunakan membuat dirinya lebih percaya diri. Lalu, tahukah kamu jika sabun kewanitaan yang mengandung aroma harum begitu menyengat justru malah beresiko?

    kamu tentu harus tau bahwa hal ini mengindikasikan sabun itu memiliki kandungan bahan kimia yang sangat kuat sehingga akan mengakibatkan alergi dan iritasi pada daerah kewanitaan kamu. Jika kamu terpaksa untuk membelinya, langkah amannya carilah sabun kewanitaan dengan aroma yang tidak menyengat. 

  • Mengandung Asam Laktat
    Asam laktat merupakan salah satu bahan yang sudah lama dipakai sebagai bahan pembersih organ kewanitaan. Disamping itu asam laktat berperan untuk menjaga keseimbangan pH vagina. Maka dari itu carilah sabun kewanitaan yang memiliki kandungan bahan itu.

  • Mengandung Glycerin 
    Glycerin atau yang dikenali sebagai zat humektan merupakan komposisi yang sangat penting untuk jaga kelembaban dan menghidrasi vagina secara baik. Sehingga vagina akan terhindar dari kekeringan. 

  • Berapa Banyak Kandungan Sodium Lauryl Sulfat
    Sodium lauryl sulfat adalah bahan kimia yang sering kita jumpai dalam kandungan produk sabun dan shampo. Sehingga bahan kimia ini mempunyai peranan untuk bersihkan bakteri yang mengakibatkan infeksi.  Tetapi kamu harus juga memperhatikan seberapa banyak kandungan sodium lauryl sulfat dalam sabun kewanitaan yang hendak kamu gunakan. Karena bila kebanyakan dapat mengakibatkan iritasi dan ruam kulit disekitar area kewanitaan. 

  • Mengandung Kaprat Gliserida
    Kaprat gliserida berperan untuk melembabkan kulit vagina. Maka dari itu pilih sabun yang mengandung bahan ini.

Itu dia banyak hal yang perlu kamu lihat dan pahami secara baik sebelum membeli sabun untuk membersihkan area kewanitaan. Apa saja pilihannya, pastikan jika sabun itu cocok untuk organ kewanitaan ya.

Baca juga Manfaat Asam Folat Pada Kesuburan Wanita

References: 

Tinggalkan komentar

Use coupon code WELCOME10 for 10% off your first order.

Keranjang

Selamat! Pesanan Anda memenuhi syarat untuk pengiriman gratis Spend Rp 200.000 for free shipping
Tidak ada lagi produk yang tersedia untuk dibeli

Keranjang Anda saat ini kosong.