Situs ini memiliki dukungan terbatas untuk browser Anda. Sebaiknya beralih ke Edge, Chrome, Safari, atau Firefox.

Gunakan kode FREESHIP untuk pesanan di atas IDR 90.000

Hai Nona! Unduh aplikasi pelacak menstruasi kami untuk iOS & Android untuk memahami lebih baik tentang siklus menstruasi kamu.

6 Normal Symptoms in Menstruation

6 Gejala Normal Saat Menstruasi

Apakah kamu sering mengalami kram saat menstruasi? Bagaimana dengan munculnya darah menggumpal? Pertanyaan-pertanyaan tersebut acap kali muncul saat tamu bulanan mulai datang yang akhirnya bermuara pada satu pertanyaan besar; bagaimanakah tanda menstruasi yang normal?

Menstruasi merupakan salah satu mekanisme tubuh perempuan dalam meregulasi hormonnya. Oleh karena itu, menstruasi bisa menjadi kunci pembuka untuk mengetahui gambaran kesehatan badan perempuan. Temukan 3 cara umum untuk melacak siklus menstruasi kamuDengan mengenali tanda-tanda menstruasi normal maka diharapkan perempuan bisa menjadi lebih peka terhadap kondisi kesehatan tubuhnya.

Namun penting untuk diketahui bahwa tanda menstruasi normal bagi setiap perempuan mungkin berbeda. Oleh karena itu tanda menstruasi normal yang akan dibahas di sini bukanlah sesuatu yang saklek melainkan bersifat gambaran umum dengan variasi-variasi tertentu yang mungkin terjadi. Setidaknya ada enam tanda umum menstruasi normal yang penting untuk kamu ketahui…

6 Gejala Normal Saat Menstruasi:

1. Panjang Siklus

Terkadang banyak yang belum memahami perbedaan antara panjang siklus dengan lamanya waktu menstruasi. Panjang siklus menstruasi dihitung dari hari pertama keluar darah dari vagina sampai sehari sebelum menstruasi berikutnya.

Sebagai contoh, Asri keluar darah menstruasi pertama pada tanggal 1 dan berlangsung hingga tanggal 5. Kemudian tanggal 27 Asri keluar darah menstruasi lagi. Maka panjang siklus dihitung dari tanggal 1 sampai 26 (26 hari).

Menstruasi yang normal biasanya ditandai dengan panjang siklus 21-35 hari. Idealnya, panjang siklus dan lamanya waktu menstruasi konsisten sama di tiap siklusnya. Kalaupun ada perubahan biasanya hanya berjarak beberapa hari. Siklus yang lebih dari 40 hari bisa merupakan indikasi awal dari ketidakseimbangan hormon atau PCOS (Polycystic Ovarian Syndrome).

2. Lamanya Waktu Menstruasi

Sedangkan lamanya waktu menstruasi dihitung berdasarkan berapa lama darah keluar dari vagina. Dari contoh kasus Asri sebelumnya, tanggal 1 hingga 5 adalah lamanya waktu menstruasi (5 hari). Lamanya waktu menstruasi yang normal berkisar antara 2-7 hari.



Unduh aplikasi pelacak menstruasi dari Nona Woman untuk melacak siklus menstruasi anda! lewatkan produk kesehatan wanita organik dari Nona Woman.

3. Warna Darah Menstruasi

Warna menstruasi yang normal ditandai dengan warna merah seperti buah ceri. Warna menstruasi merah gelap hingga keunguan bisa menjadi tanda kadar estrogen yang tinggi. Sedangkan warna coklat adalah darah lama yang tidak sempat keluar pada waktu menstruasi sebelumnya. 

Baca: Arti dibalik warna darah ketika menstruasi

4. Darah Tidak Menggumpal Besar

Pernah melihat ada darah menggumpal saat menstruasi? Tenang, gumpalan darah saat menstruasi merupakan hal yang normal dengan catatan bukan gumpalan yang besar dan tidak terjadi terus menerus selama jangka waktu menstruasi.


5. Volume Darah Menstruasi

Secara umum, volum cairan darah yang keluar saat menstruasi sekitar 30 sampai 50 ml atau setara dengan tiga sendok makan. Satu menspad atau tampon biasanya mampu menampung volum darah hingga satu sendok makan. Secara kasar, menstruasi yang normal tidak akan membuatmu berganti menspad atau tampon dalam waktu dua jam.


6. Tidak Merasakan Nyeri Berlebihan

Nyeri menstruasi seringkali diterima sebagai tanda normal saat menstruasi. Namun nyeri menstruasi yang berlebihan hingga lebih dari dua hari bisa menjadi pertanda ketidakseimbangan hormon hingga endometriosis.

 

Faktor Lain Yang Mempengaruhi Menstruasi:

Beberapa hal lain yang bisa mempengaruhi tanda-tanda menstruasi normal di atas diantaranya adalah usia dan penggunaan kontrasepsi.

1. Usia

Misalnya, untuk remaja yang baru saja mendapatkan menstruasi, panjang siklus mungkin bisa mencapai 45 hari dan akan menyesuaikan seiring bertambahnya waktu. Begitu pula dengan perempuan yang akan mendekati masa menopause. Menjelang masa menopause (perimenopause), siklus menstruasi biasanya akan bertambah panjang, volume cairan yang keluar bertambah banyak dan lamanya waktu menstruasi juga akan bertambah.

2. Penggunaan Kontrasepsi

Penggunaan kontrasepsi juga bisa mempengaruhi karakter menstruasi. Seperti penggunaan kontrasepsi IUD yang akan membuat volume menstruasimu lebih banyak dari biasanya.

Seperti apa menstruasi kamu? Pastikan untuk memperhatikan tanda-tanda ini, karena menstruasi adalah tanda vital kelima kita sebagai perempuan.

Untuk mempelajari lebih lanjut, kunjungi akun Nona di Instagram @nonawoman.

Jangan lewatkan Produk Kesehatan Wanita Organik dari Nona Woman:

Tinggalkan komentar

Use coupon code WELCOME10 for 10% off your first order.

Keranjang

Selamat! Pesanan Anda memenuhi syarat untuk pengiriman gratis Spend Rp 200.000 for free shipping
Tidak ada lagi produk yang tersedia untuk dibeli

Keranjang Anda saat ini kosong.