Nyeri/kram ketika menstruasi biasa disebut dismenore, biasanya sangat menyakitkan bagi perempuan. Banyak diantara mereka tidak bisa bangun dari tempat tidur atau mengalami kesulitan berjalan, tidak jarang yang mengalami penderitaan, sehingga tidak dapat melakukan aktifitas apapun.
Menstruasi terdiri dari tiga fase yaitu fase folikuler (sebelum telur dilepaskan), fase ovulasi (pelepasan telur) dan fase luteal (setelah sel telur dilepaskan). Pada proses pelepasan dinding endometrium disertai darah merupakan fase yang sering dirasakan nyeri/kram.
Berikut beberapa faktor penyebab nyeri/kram ketika menstruasi.
Faktor Penyebab Kram Saat Menstruasi
Selama periode menstruasi, rahim berkontraksi untuk membantu melepaskan lapisan dinding rahim (endometrium) yang menyebabkan kejang otot rahim atau kram. Selain itu, kram ketika menstruasi juga disebabkan oleh beberapa penyakit tertentu, seperti: endometriosis, adenomiosis, penyakit radang panggul, dan stenosis serviks.
Silahkan berkonsultasi ke dokter jika anda merasakan kram atau rasa sakit yang tidak normal ketika menstruasi.
Inilah Cara Mudah Atasi Nyeri Saat Menstruasi
Nyeri saat menstruasi memang membuat tidak nyaman saat menjalani rutinitas sehari-hari. Kabar baiknya, kamu dapat melakukan hal dibawah ini untuk mengatasi nyeri saat menstruasi:
- Perbanyak minum air putih
- Konsumsi makanan yang sehat dan mengandung banyak gizi
- Kompres dengan air hangat pada bagian yang sakit
- Lakukan olahraga secara rutin
Nyeri atau kram saat menstruasi merupakan suatu hal yang lumrah terjadi. Namun, bila kram saat menstruasi sangat terasa kronis, bisa saja ini disebabkan karena ada permasalahan kesehatan, seperti endometriosis, penyakit radang panggul, dan fibroid rahim.
Karena itu, jika kram perut yang kamu rasakan sangat terasa berat, tiba secara mendadak, dibarengi demam, ada gumpalan darah dengan jumlah banyak, atau keluar cairan vagina yang kental dan bau busuk, sebaiknya lakukan pemeriksaan ke dokter untuk mendeteksi gejala secara akurat.
Baca juga 5 Jenis Gangguan Menstruasi yang Perlu Kamu Waspadai
Tinggalkan komentar